Hidup tidak selamanya selalu sama dengan apa yang kita inginkan, selalu menyenangkan dan hanya sedikit menyedihkannya. Yang harus kita lakukan adalah hanya membiarkan agar semua berjalan sebagai mana mestinya, karena kadang cinta tidak selalu sama seperti apa yang kita pikirkan.
Biarlah Semua Berjalan Apa Adanya, Berlalu Dengan Semestinya Dan Berakhir Dengan Seharusnya
Percayalah jika kita membiarkan semuanya berjalan dengan semestinya, kita akan mampu menikmati hidup ini, bisa tetap bahagia walau tak selamanya hal-hal menyenangkan datang menghampiri hidup kita.
Jalani Hidup Sesuai Dengan Kenyataan Yang Ada. Jangan Larut Dalam Khayalan Dan Jangan Pernah Menerawang Ke Alam Imajinasi
Jalani hidup apa adanya, sesuai kenyataan yang adanya, jangan bermimpi bisa mengubah sesuatu diluar kendali kita. Jangan berharap apa yang akan terjdi dalam hidup kita akan selalu sesuai dengan apa yang kita bayangkan. Siap-siap untuk kemungkinan-kemunkinan yang tidak akan berjalan seperti yang kamu bayangkan.
Hadapi Kehidupan Ini Apa Adanya, Kendalikan Diri Untuk Bisa Menerima Dan Menikmati Apapun Yang Telah Terjadi
Ketika kita sudah bersiap atau mempersiapkan diri untuk menerima apapun yang terjadi, maka akan mudah bagi kita untuk mengendalikan diri sendiri. Akan mudah bagi kita untuk menerima kehilangan, ditinggalkan serta kegagalan-kegagalan yang bakalan mengguncang jiwa kita.
Biarkan Semua Seperti Seharusnya Sesuai Dengan Kehendak-Nya. Kita Gak Pernah Tau, Apakah Yang Kita Dapat Itu Anugerah Atau Musibah
Kita tidak pernah tau apakah yang terjadi pada kita adalah sebuah anugrah atau musibah. Bisa saja apa yang paling menyakitkan dan paling tidak kita inginkan adalah sebuah anugrah yang akan indah pada waktunya. Dan kita tidak pernah tau hal yang paling menyenangkan yang sekarang kita rasakan itu apakah sebuah anugrah ataukah sebuah bencana yang terbungkus dengan keindahan.
Jangan Pernah mencoba Menghalangi Atau Mengubah Jalannya Hidup Yang Sudah Ditakdirkan Tuhan Untumu Dan Untuk Orang Lain
Jangan mengingkari atau mencoba menghalangi apa yang memang sudah ditakdirkan untukmu. Dan jangan egois karena kita tidak sendiri. Tumbuhkan rasa simpati kepada orang lain, rasa peduli kepada sesama. Jangan mengambil apa yang menjaadi haknya orang lain dan jangan menolak apa yang memang sudah ditakdirkan untukmu. Jangan iri pada apa yang diberikan Tuhan pada orang lain.
Jalani Hidup Dengan Penuh Semangat. Gak Usah Merisaukan Masa Lalu Yang Telah Lewat Dan Tidak Pula Mencemaskan Masa Depan Yang Akan Datang
Jalani hidupmu sebagaimana mestinya, relakan kalau memang harus kehilangan, tiggalkan jika memang sudah tidak bisa perjuangkan atau diusakan lagi, lupakan apa yang telah terjadi karena mencemaskan apa yang telah terjadi hanya akan menyiksamu. Waktu berjalan kedepan, yang terjadi hari ini akan segera menjadi masa tidak perlu menghalang-halangi apa yang semestinya terjadi karena itu hanyalah kesia-siaan.